Rahasia bahagia
Kita semua sering mengalami kegagalan mencapai rasa bahagia yang benar-benar bahagia. Kita harus memahami rahasia bahagia dengan mencobanya dengan sepenuh hati. Jangan setengah hati. Dan saya yakin serta percaya bahwa setiap orang bisa. Keyakinan berasal dari dalam diri. Tidak bisa menggapai rasa yang benar-benar bahagia dilakukan orang lain.
Selama ini kita tidak bisa mendapatkan rasa bahagia sejati karena kita tidak bisa benar-benar mencapai kesedihan yang juga benar-benar dalam. Ketika rasa sedih atau kecewa benar-benar mencapai puncaknya, maka secara alami akan bertransformasi menjadi rasa bahagia.
Buku Meditasi dan Yoga Terbaik
Bila anda dalam keadaan sedih, benar-benar sedih, jangan berupaya cepat-cepat mencari cara untuk keluar dari kepedihan itu. Tetapi, menangislah dengan keras-keras dan pertahankan terus, dan tiba-tiba tangisan anda berubah menjadi rasa tertawa. Tanpa disadar, anda akan bertanya dalam hati, mengapa saya menangis. Kemudian secara alami anda tersenyum bahagia. Ya, ketika sesuatu mencapai titik kulminasi, akan terjadi perubahan secara alami.
Tidak disukai industri
Sayangnya, penemuan rahasia bahagia sejati ini bakalan tidak disukai para industri. Mengapa?
Karena ketika kita benar-benar total mencapai kesediahan dan kemudian bertransformasi menjadi rasa bahagia sejati, tubuh kita akan menjadi sehat. Hal ini disebabkan secara alami tubuh kita menghasilkan hormon beta endorphin, hormon yang menyehatkan tubuh kita. Hormon jenis ini diproduksi oleh tubuh kita, ketika dalam keadaan rileks total.
Di tempat kami, Pusat Pelatihan Yoga dan Mediatasi, baik di Jakarta, Yogya (Joglosemar) maupun di Ubud serta Kuta, cara untuk menggapai rasa bahagia sejati ada beberapa jenis latihan. Saya berbagi tulisan ini atas dasar pengelaman pribadi saya. Bukan hanya sekedar cerita tetapi belum mengalaminya. Dan manfaatnya benar-benar saya rasakan dengan bukti nyata bahwa saya jarang sakit. Saya kadang heran ketika beberapa kolega saya dosen sering sakit ini dan itu. Saya sampaikan pada mahasiswa; “Mengapa dosen ini sering sakit, padahal mereka jauh lebih muda usianya dari saya?”
Rahasia bahagia bisa dirasakan oleh setiap insan, selama bersedia melakukan latihan.
Secara lengkap, silakan simak dan perhatikan penjelasan lebih dalam pada video di bawah ini: