Menarik sekali membahas salah satu hukum alam yang bernama Law of Attraction (LoA). hukum LoA adalah salah satu dari hukum-hukum alam. Hukum alam yang lain adalah hukum sebab-akibat. Di atas ke dua hukum itu, kasih adalah hukum alam yang tertinggi, ini menurut pengetahuan saya. Silahkan menambahkan jika masih ada yang lain. Saya akan senang sekali mendapatkan tambahan info.
LoA pernah mengalami kejayaan beberapa tahun yang lalu. Bukunya mendapatkan tanggapan yang luar biasa sukses. Bahkan menjadi Best Seller di berbagai negara. Tampaknya begitu mudah untuk mendapatkan uang.
Buku Meditasi dan Yoga Terbaik
Dalam filmnya The Secret ditayangkan sekian orang yang berhasil menjadi kaya raya dengan cara implementasikan LoA. Ini kata film. Sayangnya sejauh pengetahuan saya, belum satupun berhasil sukses dan jadi kaya raya dengan mempraktekkan LoA.
Dalam LoA dikatakan bahwa positif akan menarik positif. Negatif akan mendatangkan negatif pula. Hasilnya? Banyak orang bangkrut karena mempraktekkan hukum ini. Dengan membelanjakan kartu kreditnya , seseorang berharap mendatangkan uang. Namun sayang jauh panggang dari api.
Imposibul… Jika benar sejenis akan menarik yang sejenis, betapa sibuknya FPI demo dan protes jika banyak orang lelaki tertarik yang sejenis. Demikian pula yang wanita tertarik wanita juga.
Lantas, bagaimana dengan neraka? Bukankah neraka merupakan tempat yang ber energi negatif. So, yang akan mendekatinya adalah mereka yang berpikir negatif. Pikiran negatif seperti kebencian dan kesenangan menganggap orang lain lebih jelek dari dirinya.
Jika mereka yang mengaku beragama, namun tetap saja berpikir negatif dengan cara membenci, bagaimana mungkin mereka bisa jadi penghuni surga? Bagaimana mungkin janji para pemuka agama bisa terpenuhi? Bukankah para pemuka agama menjanjikan bahwa mereka yang membela agama dengan membunuh para kafir bisa masuk surga?
Jika dikorelasikan dengan hukum ketertarikan ini, jelas janji para pengkhotbah tersebut dapat dipastikan meleset. Apabila saja para peneror ini memiliki pengetahuan, dapat dipastikan mereka tidak mau jadi pembunuh berdarah dingin.
Dari sini dapat ditarik kesimpulan bahwa para peneror adalah mereka yang rendah pengetahuan. realitanya memang demikian. Miskin sehingga tidak bisa mendapatkan surga di bumi dan belum tahu karena tidak faham cara kerja hukum LoA dan sebab akibat…
Pembodohan tersistematis oleh mereka yang merasa wakil Tuhan. Sesungyhnya juga bukan bodoh. Karena tidak ada orang yang bodoh. Yang ada, adalah mereka yang belum terbuka pikirannya. Merasa wakil Tuhan juga pikiran mereka yang masih terbuai impian..